Puncak Arus Balik Lebaran di Jalan Poros Maros-Bone Diprediksi Sore Ini

Foto: Suasana Jalan Layang Poros Maros-Bone saat arus balik Lebaran. (Agung Pramono)


Maros Media Duta,- Polisi memprediksi puncak arus balik lebaran Idul Fitri di elevated road atau Jalan Layang Poros Maros-Bone di Camba atau Kappang dan Tompo Padang, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel), terjadi sore ini. Polisi memastikan arus lalu lintas tetap lancar.

"Diprediksi puncak arus balik mulai kemarin sore sampai Minggu, hari ini. Diperkirakan sore hari sebentar kendaraan semakin padat untuk ke Makassar," ujar Kasat Lantas Polres Maros Iptu Kamaluddin kepada detikSulsel, Minggu (6/4/2025).
Kamal mengatakan, arus lalu lintas di sepanjang jalan Tompo Ladang hingga Hutan Karaenta, Kappang terus mengalami peningkatan. Namun terpantau seluruh ruas masih dalam kondisi lancar.

"Volume kendaraan sejak kemarin mengalami peningkatan, termasuk poros Maros-Makassar yang padat kendaraan. Tapi arus lalu lintas tetap terkendali dan lancar," katanya.

Berdasarkan pantauan, volume kendaraan setiap 12 jam mencapai 2.000 sampai 3.000 kendaraan dari dua arah. Arus lalu lintas kendaraan didominasi dari daerah yang masuk ke Makassar.

"Per 12 jam itu sekitar 2.000 sampai 3.000 kendaraan yang masuk Maros menuju Makassar. Sejauh ini tidak ada kemacetan dan roda kendaraan tetap berputar," jelas Kamal.

Kamal juga melaporkan penurunan angka kecelakaan 2025 sangat signifikan dibandingkan tahun lalu pada periode yang sama. Tahun ini angka kecelakaan tercatat ada 31 kasus.

"Untuk jumlah laka dibandingkan tahun 2024 terjadi tren penurunan sekitar 43% dari angka laka operasi ketupat tahun 2024 yang mana angka laka sebanyak 31 kejadian, di tahun 2025 operasi ketupat 17 kejadian," tuturnya.

"Termasuk angka fatalitas yang meninggal tahun 2024 ada 3, di operasi ketupat sampai hari ini 2 orang, semoga selesai operasi ketupat tidak ada lagi kejadian," imbuh Kamal.
(sar/hsr)

Posting Komentar untuk "Puncak Arus Balik Lebaran di Jalan Poros Maros-Bone Diprediksi Sore Ini"