Polda Sulsel Akan Pulangkan 40 Pelaku Passobis Jika Tak Ada Korban Keberatan


Makassar Media Duta,- Polda Sulsel kini menangani 40 orang yang diduga terlibat dalam praktik penipuan berkedok Passobis usai ditangkap oleh personel Kodam XIV/Hasanuddin. Penyerahan puluhan pelaku penipuan ini berlangsung alot lantaran tidak adanya laporan polisi dari korban.

Berdasarkan pantauan wartawan, ada 40 orang Passobis dibawa menggunakan truk dari Markas Kodam XIV Hasanuddin menuju Markas Polda Sulsel pada Jumat (25/4/2026) sekitar pukul 15.00 Wita. Hingga pukul 22.00 WITA, proses penyerahan para pelaku itu belum juga rampung.

Kepala Bidang Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Didik Supranoto, menyampaikan bahwa para terduga pelaku telah diserahkan ke Polda untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.

“Sudah di Polda, sudah diterima untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut. Kemarin kan diambil sama teman-teman dari Kodam sore,” ujar Didik saat dikonfirmasi, Jumat (25/4/2025) malam.

Meski demikian, Didik menegaskan proses hukum baru bisa berjalan apabila ada korban yang melapor.

“Tindak pidana itu, ini kan penipuan. Kita harus mencari dulu siapa korbannya yang ditipu. Sekarang masih proses penyelidikan,” jelasnya.

Ia menambahkan, jika dalam waktu 1×24 jam tidak ada laporan dari korban, maka para terduga pelaku kemungkinan akan dikembalikan ke keluarganya.

“Kalau tidak ada korban melapor, nanti kemungkinan akan kita kembalikan ke keluarganya,” ungkapnya.

Didik juga menegaskan bahwa proses tetap berjalan sesuai prosedur. Apabila ditemukan unsur pidana dan ada korban yang melapor, pihaknya akan melakukan gelar perkara untuk menentukan langkah hukum selanjutnya.

“Tindak pidana itu harus dibuktikan dalam proses penyelidikan. Kalau sudah memenuhi syaratnya, nanti kita gelar perkara. Sekarang masih lidik,” pungkasnya. (**)

Posting Komentar untuk "Polda Sulsel Akan Pulangkan 40 Pelaku Passobis Jika Tak Ada Korban Keberatan"