Zakat fitrah merupakan salah satu rukun Islam yang wajib ditunaikan. Diwajibkan atas setiap orang Islam yang telah memenuhi syarat. Zakat fitrah adalah zakat yang wajib dikeluarkan oleh setiap muslim pada bulan Ramadan dengan kadar tertentu untuk fakir-miskin.
Zakat fitrah dibayarkan dalam bentuk bahan makanan pokok seseorang sebanyak ketentuan Syar’i.
Kelong berikut ini berisi tentang manfaat zakat fitrah (sakka’ kale atau sakka' pittara') sebagai berikut.
ᨒᨚᨄᨚᨕᨗ ᨆᨈᨘ ᨆᨈᨘᨊ /
Lompoi matu-matunna (sangat besar manfaatnya)
ᨊᨗᨀᨊᨐ ᨔᨀ ᨀᨒᨙ /
Nikanayya sakka’ kale (yang namanya zakat fitrah)
ᨀᨕᨗᨕᨆᨗᨈᨘ. /
Ka ia mintu (karena zakat itulah)
ᨕᨄᨈᨆ ᨑᨗᨔᨘᨑᨘᨁ /
Appantama ri suruga (mengantar masuk surga)
Manfaat zakat fitrah:
1. Sebagai wujud keimanan seorang hamba kepada tuhannya utk Mensucikan jiwa seorang muslim dari sifat kikir.
2. Menunaikan zakat akan terhidar dari bencana,
3. Menunaikan zakat akan memperoleh ketenangan hati, 4. menunaikan zakat dijamin tidak akan miskin dan Allah akan melipat gandakan hartanya,
5. Menunaikan zakat menjadi lebih memperkokoh iman.
6. Sebagai ampunan dosa.
“Dan Sesungguhnya Allah telah mengambil perjanjian (dari) Bani Israil dan telah kami angkat di antara mereka 12 orang pimpinan dan Allah berfirman “Sesungguhnya Aku beserta kamu.
Sesungguhnya jika kamu mendirikan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik.Sesungguhnya aku akan menutup dosa-dosamu.
Dan sesungguhnya kamu akan kumasukkan ke dalam surga yang mengalir air di dalamnya sungai-sungai. Maka barang siapa yang kafir di antaramu sesudah itu, sesungguhnya ia telah tersesat dari jalan yang lurus.” (QS. Al-Ma’idah, 5 :12)
Dengan berzakat, seorang muslim kelak dapat masuk surga. Nabi bersabda “Surga adalah untuk mereka yang bertutur halus, menyebarkan salam, memberi makan orang dan bermalam dengan memanjatkan do’a secara suka rela ketika orang-orang sedang terlelap tidur (HR. At-Tirmidzi) .
Bayarlah zakat fitrah di bulan Ramadan, kelak akan masuk surga. Semoga, Aamiin.
Pao-pao Gowa, Jum’at 14 Ramadan 1446 H / 14 Maret 2025 M.
Posting Komentar untuk "Menunaikan Zakat Fitrah Akan Terhindar Dari Bencana"