Acara Buka Puasa Bersama Karyawan Barindo di Hotel Swiss


Makassar Media Duta,- PT. Barindo Express melakukan Acara buka puasa bersama    yang berlangsung di  Hotel Swiss Kamis  tanggal 27 Maret 2026  Malam.

Acara  yang dihadiri sejumlah karyawan Barindo serta sejumlah teman dan sahabat dekat,  untuk memanfaatkan momentum Malam Lailatul qadar.

Muh. Rusli dalam acara tersebut mengatakan bahwa Jelang penghabisan bulan Ramadhan tahun ini, beliau berharap  untuk sama-sama menjaga kesehatan dan jaga semangat terutama untuk mendapatkan keutamaan dari malam Lailatul Qadar.


Dengan adanya kegiatan ini diharapkan bisa mempererat tali silaturahmi dan nilai-nilai keagamaan semakin tumbuh di tengah kehidupan bermasyarakat.


Seperti yang kita ketahui bersama Malam Lailatul qadar adalah malam kemuliaan yang jatuh pada sepuluh malam terakhir Ramadan.(*)



Posting Komentar untuk "Acara Buka Puasa Bersama Karyawan Barindo di Hotel Swiss"