PSPPI FTI UMI Raih Akreditasi Unggul, Luluskan Putra Mantan Presiden


Ilustrasi kampus FTI UMI, di Makassar, Sulsel, tempat penyelenggaraan Program Profesi Insinyur. 

Makassar Media Duta,- Program Studi Program Profesi Insinyur (PSPPI), Fakultas Teknologi Industri Universitas Muslim Indonesia (FTI UMI) meraih akreditasi Unggul dari Lembaga Akreditasi Mandiri Program Studi Keteknikan, Badan Tetap Akreditasi Program Keteknikan, Persatuan Insinyur Indonesia.

Akreditasi Unggul akan berlaku selama 5 tahun, mulai, 21 Desember 2024 hingga 20 Agustus 2029.

Demikian tertuang dalam sertifikat akreditasi tertanggal 21 Desember 2024 yang ditandatangani Ketua Komite Eksekutif LAM Teknik PII, Prof DR.-Ing Misri Gozan MTech IPM ASEAN Eng.

Guna mendapatkan akreditasi Unggul, lazimnya ada beberapa syarat harus dipenuhi, antara lain:

  1. Program studi harus memiliki tata pamong dan tata kelola yang transparan, akuntabel, responsif, adil, dan efektif.
  2. Jumlah mahasiswa yang diterima harus proporsional dengan kapasitas daya tampung.
  3. Dosen tetap minimal 6-10 orang sesuai kebutuhan program studi, dengan kualifikasi pendidikan minimal S2, dan sebagian dosen harus bergelar doktor (S3).
  4. Kurikulum harus berbasis Outcome-Based Education (OBE) yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan dunia kerja.
  5. Program studi harus memiliki kontribusi signifikan dalam penelitian dan publikasi ilmiah.
  6. Program studi harus aktif melaksanakan program pengabdian masyarakat berbasis riset.
  7. Sarana pendidikan harus memadai, termasuk laboratorium, perpustakaan, ruang kuliah, dan fasilitas teknologi informasi.
  8. Program studi harus memiliki pendanaan yang cukup untuk menjamin keberlanjutan operasional.
  9. Tingkat kelulusan tepat waktu yang tinggi.
  10. Program studi harus memiliki pengakuan dari masyarakat, dunia usaha, dan profesi.

UMI menjadi kampus pertama di Indonesia yang meyelenggarakan dan meluluskan peserta Program Profesi Insinyur pada wisuda, 3 Desember 2017 .

PSPPI FTI UMI hadir sejak 7 tahun lalu.

Hingga kini, sejumlah tokoh penting di negeri ini telah menempuh pendidikan di PSPPI FTI UMI hingga berhak menggunakan gelar insinyur.

Mereka, antara lain: 

1. Dr.-Ing. Ir. Ilham Akbar Habibie, Dipl.-Ing., MBA, IPU

Ketua Umum PII / Komisaris Utama PT Ilthabi Rekatama
Alumni Angkatan XI / 2022

2. Dr. Ir. H. Ruksamin, M.Si., IPU, ASEAN Eng.

Bupati Konawe Utara Periode 2016–2026
Alumni Angkatan I / 2017

3. Dr. Ir. Bakir Pasaman, M.H., MM, IPU

Mantan Direktur Utama PT Pupuk Indonesia Periode 2020–2023
Alumni Angkatan VI / 2019

4. Ir. Gembong Primadjaja, MBA

Ketua Umum IA ITB Periode 2021–2025 / PT GTS Internasional Tbk. (GTSI)
Alumni Angkatan XI / 2022

5. Dr. Ir. Marzan Azis Iskandar, IPU

Rektor ITI Serpong Periode 2020–2025 / Kepala BPPT Periode 2008–2014
Alumni Angkatan IX / 2021

6. Ir. Habibie Razak, ST, MM, IPU, ASEAN Eng., ACPE, APEC Eng.

Indonesia Country Director for SMEC International Pty Ltd / Direktur Eksekutif PII Periode 2021–2024
Alumni Angkatan III / 2018

7. Ir. Kamrussamad, ST, M.Si, Ph.D., IPM, ASEAN Eng.

Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Periode 2019–2029
Alumni Angkatan II / 2017

8. Prof. Dr. Ir. Eduart Wolok, MT, IPM

Rektor Universitas Negeri Gorontalo
Alumni Angkatan VII / 2020

9. Ir. Achmad Sigit Dwiwahjono, MPP

Sekretaris Jenderal Kementerian Perindustrian (2019–2021)
Alumni Angkatan VIII / 2020

10. Ir. Zulkifli Lambali, IPU

Executive Vice President / Kepala Teknik Tambang PT Freeport Indonesia (2021)
Alumni Angkatan IX / 2021

11. Dr. Ir. Ridwan Djamaluddin, M.Sc., IPU

Dirjen Minerba Kementerian ESDM Periode 2020–2023 / Pj. Gubernur Bangka Belitung 2022–2023 / Ketua Umum IA ITB Periode 2016–2020
Alumni Angkatan X / 2021

12. Dr. Ir. H. Ilham Arief Sirajuddin, MM

Wali Kota Makassar Periode 2004–2014
Alumni Angkatan XI / 2022

13. Ir. Alvin Alfiyansyah, ST, MBA, IPM, ASEAN Eng.

Ketua Perhimpunan Masyarakat Indonesia Qatar / Engineer Qatar Gas Operating Company Ltd
Alumni Angkatan VI / 2019

14. Dr. Ir. Rasio Ridho Sani

Direktur Jenderal Penegakan Hukum LHK (masih menjabat)
Alumni Angkatan XVI / 2024

15. Prof. Dr. Ir. Amar S.T., M.T., IPU, ASEAN Eng.

Rektor Universitas Tadulako Palu
Alumni Angkatan V / 2019

16. Dr.-Cand. Ir. Faizal Safa, M.Sc., IPU, ASEAN Eng.

Ketua Badan Kejuruan Teknik Industri PII
Alumni Angkatan III / 2018

17. Ir. Amiruddin Tamoreka, SP, MM

Bupati Banggai, Sulawesi Tengah
Alumni Angkatan V / 2019

18. Ir. Muhammad Khayam, IPM

Mantan Dirjen Industri Kimia, Farmasi, dan Tekstil
Alumni Angkatan VII / 2020

19. Ir. Ahmad Riza Patria, MBA

Wakil Gubernur DKI Jakarta 2020–2022 / Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Indonesia, Kabinet Merah Putih
Alumni Angkatan XIII / 2023

20. Ir. Amalia Adininggar Widyasanti, S.T., M.Si., M.Eng., Ph.D.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) / Deputi Bidang Ekonomi Kementerian PPN-Bappenas
Alumni Angkatan X / 2021

21. Dr. Ir. Sripeni Inten Cahyani, MM, IPM

Plt. Direktur Utama PT. PLN (Persero) Tahun 2019
Komisaris Utama PT. Pupuk Kujang
Ketua Badan Kejuruan Kimia PII
Alumni Angkatan XI/2022

22. Ir. Taufik Adityawarman, MM, PMP, IPU

Direktur Utama PT. Kilang Pertamina Internasional
Wakil Ketua Badan Kejuruan Mesin PII
Alumni Angkatan XII/2022

23. Ir. Ikhsandy Wanto Hatta, M.Tr., IPU, ASEAN Eng., APEC Eng.

Atase Perhubungan Tokyo, Kementerian Perhubungan RI
Alumni Angkatan V/2019

24. Ir. Irwan Bachri Syam, S.T., IPM

Bupati Luwu Timur Terpilih Periode 2024-2029
Alumni Angkatan IV/2018

25. Ir. Selle K.S. Dalle, S.T.

Wakil Bupati Soppeng Terpilih Periode 2024-2029
Alumni Angkatan I/2017

26. Prof. Dr. Ir. Fatah Sulaiman, ST., MT., IPM

Rektor Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta), Banten
Alumni Angkatan IX/2021

27. Alm. Ir. Ahmad Hermanto Dardak, M.Eng., Ph.D, IPU

Ketua Umum PII Periode 2015-2018
Wakil Menteri Pekerjaan Umum Periode 2010-2014
Alumni Angkatan XII/2022

28. Dr. Ir. Markus Waran, S.T., M.Si.

Bupati Manokwari Selatan Periode 2015-2024
Alumni Angkatan XII/2022

29. Ir. Achmad Ardianto, MBA, IPM

Direktur SDM PT. Aneka Tambang
Direktur Utama PT. Timah Periode 2021-2023
Alumni Angkatan X/2021

30. Prof. Dr.-Ing. Ir. Misri Gozan, M.Tech., IPM, ASEAN Eng.

Direktur Eksekutif Lembaga Akreditasi Mandiri Teknik PII
Alumni Angkatan VII/2020

31. Prof. Dr. Ir. Hari Purnomo, M.T., IPU, ASEAN Eng.

Dekan Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia
Alumni Angkatan VII/2020

32. Ir. Maryono, MM, IPM

Direktur Utama PT. Pupuk Kujang
Alumni Angkatan V/2019

33. Ir. Robert Sarjaka, S.T., M.T.

Direktur Operasi dan Produksi
Alumni Angkatan VII/2020

34. Ir. Prayitno, S.T., MBA, IPM, ASEAN Eng, APEC Eng, ACPE

Direktur Manajemen Risiko PT. Kilang Pertamina Internasional
Alumni Angkatan XII/2022

35. Dr. Ir. Arif Haendra, IPM

Direktur Utama PT. Garam
Alumni Angkatan VII/2020

36. Ir. Olga Catherina Pattipawaej, M.S., Ph.D., IPM

Wakil Rektor Bidang Sumber Daya, Universitas Kristen Maranatha
Alumni Angkatan VII/2020

37. Ir. Nursahdi Saleh, S.T., SM, M.Si, IPP

Rektor Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polman Sulawesi Barat
Alumni Angkatan V/2019

38. Kolonel Ir. Amran Wahid, S.T., MM, IPU

Badan Intelijen Negara Provinsi Sulawesi Tenggara
Alumni Angkatan V/2019

39. Ir. Ricky Hikmawan Wargakusumah, MM, IPU

Ketua Ikatan Alumni Teknik Kimia, Institut Teknologi Bandung
Alumni Angkatan V/2019

40. Ir. Indracahya Kusumasubrata, IPU

Ketua Dewan Penasehat Badan Alumni
Alumni Angkatan V/2019

41. Ir. Wiza Hidayat, S.T., GP, IPU, ASEAN Eng.

Ketua Badan Kejuruan Teknik Industri, Persatuan Insinyur Indonesia
Wakil Ketua IA Teknik Industri ITB
Alumni Angkatan XII/2022

42. Ir. Ardhin T. Yuniar, S.T., MBA, IPU

Senior Vice President (SVP) Geo Engineering & Environmental PTFI
Alumni Angkatan VII/2020

43. Prof. Dr. Ir. Hafnidar A. Rani, S.T., MM, IPU, ASEAN Eng, APEC Eng.

Dekan Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Aceh
Alumni Angkatan VII/2020

44. Ir. Darmawangsyah Muin, S.T., M.Si.

Wakil Bupati Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Terpilih)
Alumni Angkatan X/2021

45.Ir. Ricky Chairul Richfat, S.T., M.T.

Sekretaris Daerah Kabupaten Halmahera Timur
Alumni Angkatan XIV/2023

46. Prof. Dr. Tri Yuni Hendrawati, S.T., M.Si.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Jakarta
Alumni Angkatan V/2019

47. Dr. Ir. Irfan Purnawan, S.T., M.Chem.Eng.

Dekan Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Jakarta
Alumni Angkatan XII/2022

48. Ir. Andi Sanjaya Tjong, IPM, ASEAN Eng., ACPE

Ketua PII Perwakilan Luar Negeri Singapura
Country Lead - Indonesia at BG&E
Alumni Angkatan VIII/2020

49. Ir. Andilo Harahap, M.Sc., IPM, ASEAN Eng.

Managing Director Siemens Energy Indonesia
Alumni Angkatan XII/2022

50. Ir. Nanang Untung, IPU

CEO Badak LNG (2010-2014)
Tenaga Ahli Menteri ESDM (2019-2024)
Alumni Angkatan VII/2020

51. Ir. Yoga P. Suprapto, IPU

CEO Badak LNG (2005-2008)
Founder Rinder Energia
Alumni Angkatan VII/2020

52. Dr. Ir. Badaruddin, S.T., MM, IPU

Rektor Institut Teknologi dan Bisnis Nobel, Makassar
Alumni Angkatan XI/2022

53. Prof. Dr. Ir. Rianti Dewi Sulamet Ariobimo, S.T., M.Eng., IPM

Dekan Fakultas Teknologi Industri, Universitas Trisakti, Jakarta
Alumni Angkatan VII/2020.(*/ Edi Sumardi)

Posting Komentar untuk "PSPPI FTI UMI Raih Akreditasi Unggul, Luluskan Putra Mantan Presiden"