Foto: Dosen wanita berinisial AG saat diamankan polisi usai membunuh suaminya. (dok. istimewa)Makassar Media Duta, - Dosen wanita asal Kabupaten Kotamobagu, Sulawesi Utara (Sulut) berinisial AG (40), nekat menikam suaminya, ND (41) hingga tewas di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Usut punya usut, aksi AG dipicu sakit hati karena korban ketahuan selingkuh dengan wanita lain.
Penikaman maut itu terjadi di rumah pasangan suami (pasutri) tersebut di Jalan Antang, Kecamatan Manggala, Makassar pada Selasa (29/10) sekitar pukul 23.00 Wita. Polisi kemudian mengamankan pelaku tak lama setelah kejadian.
"Dirinya sakit hati terhadap korban yang berselingkuh dengan perempuan lain," ujar Humas Polsek Manggala Aipda Syamsu Rijal dalam keterangannya, Rabu (30/10/2024).
Syamsu mengatakan pasutri tersebut awalnya terlibat cekcok di dalam kamar terkait kasus perselingkuhan dilakukan korban. Setelah cekcok, pelaku keluar kamar mengambil pisau.
"Sesaat setelah keduanya ribut di dalam kamar, pelaku keluar menuju ke dapur dan mengambil pisau," katanya.
Syamsu menuturkan pelaku kembali ke kamar sambil membawa pisau yang disembunyikan. Selanjutnya, pelaku menyimpan pisau tersebut di samping kasur lalu berbaring di samping korban yang bermain handphone (HP).
"Saat suaminya telah tertidur, pelaku kemudian mengambil pisau tersebut dan menikam sebanyak 2 kali ke arah perut korban," jelas Syamsu.
Lebih lanjut, Syamsu mengatakan korban sempat memberikan perlawanan dengan memeluk korban. Namun, hal itu membuat korban kembali tertikam ketiga kalinya.
"Korban sempat melawan dengan memeluk korban yang masih memegang pisau dan diperkirakan pisau tersebut mengenai tubuh korban untuk yang ketiga kalinya," terangnya.
Korban Dievakuasi ke RS Hermina
Kapolsek Manggala Kompol Samuel To'longan mengatakan pelaku merupakan dosen di salah satu universitas di Sulut. Pihaknya langsung mendatangi rumah pasutri tersebut begitu menerima laporan.
"Terjadi kasus penikaman yang dilakukan seorang wanita ke suaminya hingga meninggal dunia. Pelaku berprofesi dosen di salah satu universitas di Sulawesi Utara," kata Samuel kepada detikSulsel, Rabu (30/10).
Samuel menuturkan korban sempat dievakuasi ke Rumah Sakit Hermina Makassar namun nyawanya tidak tertolong. Dia menduga korban meninggal akibat kehabisan darah.
"Korbannya diduga kehabisan darah di rumah kemudian dibawa ke rumah sakit Hermina, kemungkinan menghembuskan napas terakhir di rumah karena kehabisan darah," katanya.
Selain mengamankan pelaku, polisi juga menyita barang bukti berupa pisau dapur yang digunakan pelaku menikam suaminya.
"Barang bukti yang diamankan pisau dapur digunakan untuk membunuh," pungkasnya. (hsr/ata)
Posting Komentar untuk "Istri Cemburu Habisi Nyawa Suami Yang Ketahuan Selingkuh"