Makassar Media Duta,-Calon Gubernur Sulsel, Danny Pomanto, membantah pernyataan Andi Sudirman yang menyebut angka gini ratio Kota Makassar meningkat pada tahun 2023.
Pernyataan itu disampaikan Andi Sudirman dalam Debat Publik Kedua sesi tanya jawab antar paslon di Hotel Claro Makassar, Jl. Ap Pettarani, Minggu (10/11/2024).
Atas pernyataan tersebut, Danny Pomanto meragukan data disampaikan Andi Sudirman mengenai gini ratio Kota Makassar diklaim mengalami kenaikan.
Danny, saat memberi tanggapan atas pernyataan Andi Sudirman, memaparkan bahwa gini ratio Kota Makassar justru mengalami penurunan.
"Data bapak (Andi Sudirman) salah lagi, gini ratio (Makassar) menurun. Kemarin kami 0,39 (2022), sekarang 0,38 (2023). Jadi silakan cek baik-baik," tantang Danny Pomanto.
"Jadi hati-hati, betul kita bilang jangan paballe-balle (berbohong), maka dengan itu harus data dihapal. Gini ratio harus dihapal. Ini akibat lorong wisata mikro berkembang, kemudian mendekati, gini ratio itu pemegang uang terbanyak dan pemegang uang terkecil mendekat. Makin kecil gini ratio makin baik kota itu," sambung Danny Pomanto.
Tribun Timur mencoba menelusuri pertumbuhan gini ratio Kota Makassar dalam beberapa tahun terakhir.
Dilansir dari Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Selatan, angka gini ratio Kota Makassar pada tahun 2021 tercatat sebesar 0,40.
Angka tersebut mengalami penurunan pada tahun 2022 menjadi 0,395, dan lebih lanjut menurun pada tahun 2023 menjadi 0,387.
Selain itu, baru-baru ini Pjs Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, mengungkap capaian kinerja Pemkot Makassar dalam perayaan HUT ke-417 Kota Makassar di Tribun Karebosi, Sabtu (9/11/2024).
Andi Arwin Azis menyampaikan bahwa Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Makassar dari tahun 2019 hingga 2023 secara konsisten mengalami peningkatan.
IPM Kota Makassar pada tahun 2019 sebesar 81,13, terus mengalami kenaikan hingga mencapai 84,85 pada tahun 2023, yang masuk dalam kategori sangat tinggi.
"Indeks Gini Ratio Kota Makassar pada tahun 2023 mengalami penurunan di angka 0,387, dari tahun 2022 yang sebesar 0,395," jelas Andi Arwin Azis.(Siti Aminah)
Posting Komentar untuk "Andi Sudirman Sebut Gini Ratio Makassar Meningkat"