Makassar Media Duta,- Berikut nama-nama daftar caleg berpeluang besar lolos ke DPRD Sulsel.
Data dihimpun dari website Real Count KPU Rabu (21/2/2024) siang pukul 12.00 Wita.
Tribun-Timur.com mengulas secara bertahap mulai dari Dapil Sulsel I meliputi Makassar A dan Dapil Sulsel II meliputi Makassar B.Berdasarkan data sementara, Nasdem unggul di Kota Makasar.
Partai bentukan Surya Paloh itu berpeluang mendudukkan 2 kadernya di Makassar A, ditambah satu kader di Makassar B.
Tak ketinggalan Gerindra juga berpeluang meraih dua kursi di Makassar A.
Dua kader yang berpeluang lolos yakni petahan Edward Wijaya Horas dan pendatang baru Fadel Taupan Ansar.Meski demikian Gerindra terancam gagal di Makassar B.
Petahana Adam Muhammad tertinggal jauh dari suara PAN di kursi terakhir Makassar B.
Di internal Demokrat pendatang baru FATMA WAHYUDDIN berpeluang menggeser posisi petahana ANDI JANUAR JAURY DHARWIS. FATMA WAHYUDDIN sudah mengumpulkan 8.096 unggul terhadap ANDI JANUAR JAURY DHARWIS 3.292.
Sementara itu Ketua PAN Makassar Hamzah Hamid berpeluang mengembalikan kursi partai matahari terbit di Dapil Makassar B.
Untuk sementara Hamzah Hamid berpeluang menggeser posisi petahana Gerindra Adam Muhammad.
PAN sudah mengumpulkan 13.609 suara, unggul terhadap Gerindra 12.030 suara.
Berikut Daftar 24 Anggota DPR RI Dapil Sulsel berdasarkan Real Count KPU RI Rabu 21 Februari 2024 pukul 12.00 wita:
Dapil I (9 kursi)
1. Nasdem 29.991 suara.
ANDI RACHMATIKA DEWI 17.040 suara (petahana)
2. Gerindra 25.808 suara
EDWARD WIJAYA HORAS 9.559 (petahana)
3. Golkar 17.531 suara
MUNAFRI ARIFUDDIN 10.618 suara (pendatang baru)
4. PDIP 14.220 suara.
dr FADLI ANANDA 7.734 suara (pendatang baru)
5. Partai Demokrat 13.039 suara
FATMA WAHYUDDIN 8.096 suara (pendatang baru)
6. PKS 11.220 suara
YENI RAHMAN 3.096 suara (pendatang baru)
7. PKB 10.320 suara
FAUZI ANDI WAWO 6.971 suara (petahana)
8. Nasdem 9.997 (kedua kedua)
ANDRE PRASETYO TANTA 9.411 suara (petahana)
9. Gerindra 8.602 (kursi kedua)
FADEL MUHAMMAD TAUPHAN ANSAR 9.418 suara.(pendatang baru)
Dapil Susel II (6 kursi)
1. Nasdem 17.670
REZKI MULFIATI LUTFI 9.162 (petahana)
2. PKS 16.654
Hj. HASLINDA, S.Sos., M.Si. 7.562
3. PPP 16.601
SALMAN ALFARIZ KARSA SUKARDI 7.561 (pendatang baru)
4. Golkar 15.851
RAHMAN PINA, S.IP., M.Si. 12.163 (petahana)
5. PKB 15.112
MUSAKKAR 7.466 (pendatang baru)
6. PAN 13.609
HAMZAH HAMID, S.Sos., M.M. 10.276 (pendatang baru)
Disclaimer:
•Perhitungan ini belum final/bukan hasil resmi.
Data masuk di website KPU belum rampung 100 persen dan kemungkinan masih terjadi perubahan.
Progres Sulsel I 1040 dari 2340 TPS (44.44 persen)
Progres Sulsel II 952 dari 1664 TPS (57.21 persen )
Last update 21 Feb 2024 Pukul 12:00:00 Wita
•KPU menyebut Publikasi Form Model C/D Hasil adalah hasil penghitungan suara di TPS dengan tujuan untuk memudahkan akses informasi publik.
•Penghitungan suara yang dilakukan oleh KPPS, rekapitulasi hasil penghitungan suara dan penetapan hasil pemilu dilakukan secara berjenjang dalam rapat pleno terbuka oleh PPK, KPU Kabupaten/Kota, KPU Provinsi dan KPU berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.
Hasil resmi kursi DPR RI akan diketahui paling telat 20 maret 2024 mendatang.•Sumber; https://pemilu2024.kpu.go.id
Posting Komentar untuk "Caleg Yang Berpeluang Besar ke DPRD Sulsel"