Kemarau Diperkirakan Sampai Oktober 2023

Makassar Media Duta Online,- Musim Kemarau 2023 berlangsung panjang di Sulsel. Prakirawan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah IV Makassar Sultan Zakaria menyebut kondisi kemarau bakal terdampak di tiga wilayah Sulsel.

Mulai dari pesisir Barat, Selatan dan Timur Sulsel.Sementara itu wilayah utara masih berpotensi diguyur hujan.

"Khusus sulsel bagian pesisir barat, seatan dan timur dan memang masih di dominasi oleh cuaca cerah dan cerah berawan," ujar Sultan Zakaria saat dihubungi Jumat (25/8/2023)

"Meskipun ada beberapa wilayah yang masih ada terjadi hujan untuk wilayah bagian utara, seperti Palopo, Luwu, Luwu  Luwu Timur dan Luwu Utara ada potensi hujan ringan sampai sedang," lanjutnya.

Sementara itu, Wilayah barat meliputi Maros, Pangkep, Barru, Pare-Pare sampai Pinrang.Wilayah Timur meliputi Sinjai, Bone hingga Wajo.Wilayah Selatan dari Takalar, Jeneponto, Bantaeng hingga Bulukumba.

Untuk suhu udara, wilayah Sulsel masih normal . "Masih normal Itu kalau di siang hari kisaran 31-33 derajat celsius," jelas Sultan Zakaria.

Meski masih dalam kondisi El-Nino, Sulsel disebutnya belum mancapai cuaca ekstrem.Kondisi kemarau pun akan melanda Sulsel sampai Oktober.

"Perkiraan cuaca kemarau sampai oktober, nanti November sudah mulai ada hujan, dan seterusnya," ujar Sultan Zakaria

"Sekarang masih normal. Sekarang belum bisa dikatakan cuaca ekstrim meskipun sudah el nino yah," sambungnya.Kondisi El-Nino begitu dikeluhkan warga Sulsel.(*)

Posting Komentar untuk "Kemarau Diperkirakan Sampai Oktober 2023"