Pendaftaran PPDB TK, SD dan SMP Dibuka Senin di Makassar


Makassar Media Duta Online,
-Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2021 tingkat TK, SD dan SMP jalur zonasi dimulai pekan depan, Senin (21/6/2021).

Pendaftaran berlangsung selama lima hari, 21 hingga 25 Juni 2021 mendatang.

Plt Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Makassar, Nielma Palamba mengatakan, tahun ini jalur zonasi dibuka pendaftarannya lebih dulu.

Berbeda dari tahun sebelumnya, jalur zonasi dibuka setelah jalur nonzonasi selesai.

"Pendaftaran kita mulai pekan depan, pengumumannya sehari setelah pendaftaran, 26 Juni, pendaftaran ulang 26-28 Juni," sebut Nielma Palamba, Sabtu (19/6/2021).

Sementara pendaftaran jalur nonzonasi dibuka 1-3 Juli 2021. Pengumuman 4 Juli, dan pendaftaran ulang 5-7 Jul

Dijelaskan Nielma, selain pendaftaran jalur dibalik, kuotanya juga mengalami perubahan.

Kuota SD untuk jalur zonasi sebesar 75 persen, jalur afirmasi 20 persen, jalur perpindahan tugas yakni 5 persen.

"Peserta didik yang berada di daerah perbatasan mendapat jatah 5 persen dari 75 persen kuota jalur zonasi di tingkat SD," jelasnya.

Sedangkan di tingkat SMP, jalur zonasi sebesar 70 persen, 20 persen jalur afirmasi, 5 persen jalur perpindahan tugas, dan 5 persen jalur prestasi.

Calon peserta didik yang berada di daerah perbatasan juga mendapat kuota sebesar 5 persen dari keseluruhan kuota jalur zonasi SMP yakni 70 persen.

Dinas Pendidikan sudah mulai melakukan persiapan. Termasuk sosialisasi petunjuk teknis (juknis) pelaksanaan PPDB 2021/2022.

Pihaknya juga sudah menggandeng berbagai instansi terkait agar data calon peserta didik dapat terkoneksi dengan baik.

Seperti Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) dan Dinas Sosial (Dinsos) Makassar.

Kepala Bidang aplikasi dan Informasi Diskominfo Makassar, Denny Hidayat menyampaikan, Diskominfo telah menyediakan enam server berkapasitas 1.200 Mbps untuk mengantisipasi jaringan eror.

"Pada saat satu akses masuk akun memasuki jalur farewall untuk masuk ke jaringan pemkot. Kita gunakan fortigen," sebutnya.

Dipastikan tidak akan terjadi kebocoran data karena sudah 39.516 kali ada upaya serangan untuk meretas server PPDB Pemkot Makassar.

"Alhamdulillah sampai saat ini tidak terjadi kebocoran data dan tidak akan terjadi," tegasnya. (*)

Posting Komentar untuk "Pendaftaran PPDB TK, SD dan SMP Dibuka Senin di Makassar"