Jakarta Media Duta Online– Ressa, pemilik akun TikTok @ressa_sya mengaku kapok sudutkan polisi. Ia ketakutan sampai susah makan dan minum.
“Iya mental aku kena, bahkan makan dan minum pun susah banget kalau enggak ngeliat anak-anak,” ucapnya, dikutip Pojoksatu.id dari akun TikTok miliknya, Minggu (9/5).
Ressa mengaku mengetahui tugas polisi itu sangat berat. Ia yakin polisi tidak pernah berniat untuk menangkap para pemudik.
Ia mengoreksi ucapannya yang menyebut polisi sibuk tangkap orang-orang mudik.
Kata dia, polisi tidak pernah menangkap pemudik. Polisi hanya menjalankan tugas dari pemerintah yang melarang mudik.
“Maafin ya pak dan aku kata-katanya salah, penangkapan. Enggak ada penangkapan. Emang enggak ada penangkapan sama sekali,” katanya.
“Aku tahu bapak juga punya hati, bapak juga punya perasaan. Bapak juga pengen mudik tapi enggak bisa,” jelasnya.
Ressa Minta Maaf
Ressa menyampaikan permintaan maaf kepada para polisi yang tersinggung dengan ucapannya.
“Maafin ya bapak semua, mudah-mudahan sedikit dari yang banyak enggak suka sama aku bisa nerima alasan aku. Maafin ya bapak. Semangat! Jangan marah-marah lagi,” tambahnya.
Dia menegaskan tidak pernah berniat untuk menyudutkan polisi. Ia pun mengaku kapok.
“Iya kapok banget, tapi niatnya enggak mau menyudutkan sama sekali. Enggak sama sekali. Mungkin kalian banyak tersinggung dengan kata-kata aku,” tegasnya.
Ia menyadari tidak semua polisi bisa menerima permintaan maafnya. Karenanya, Ressa menjadikan masalah ini sebagai teguran dari Allah.
“Ini juga kayak teguran dari Allah buat aku. Kalian juga istilahnya menjadi pengingat buat aku. Mudah-mudahan ke depannya aku bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi,” katanya.
“Buat pak polisi juga semangat kerjanya, maafin ya pak. Mohon maaf lahir dan batin. Maafin aku,” tandas Ressa. (one)
Posting Komentar untuk "Ressa Ketakutan Sampai Susah Makan Mikirin Beritanya Sudutkan Polisi"